🆕 Digital Art Release: Stand With Palestine 💔 🇵🇸  – Lihat di sini

Musik Gratis Untuk YouTube Bebas Copyright

Teksnologi

Konten video menjadi favorit banyak orang. Terutama semenjak hadirnya platform media sosial seperti YouTube, Instagram, Tiktok, dan semacamnya.

Orang-orang bisa mengekspresikan diri mereka melalui konten video. Ada yang ingin berbagi informasi, pengetahuan, hiburan, atau bahkan berkarya.

Dalam konten video, biasanya akan ada lagu atau musik sebagai soundtrack pelengkap.

Contohnya seperti video ini:

Adanya backsound musik dan sound effect akan membuat sebuah video menjadi semakin menarik.

Nah, bagi content creator, menggunakan sebuah musik di dalam video tidak boleh sembarangan karena menyangkut hak cipta (copyright).

Kita perlu memastikan dulu, apakah lagu atau instrumen musik yang akan kita gunakan itu bebas hak cipta atau tidak.

Kenapa Musik di YouTube Bisa Terkena Copyright?

Sistem di YouTube bisa mendeteksi dan mengidentifikasi sebuah lagu di dalam video secara otomatis melalui content ID.

Jika kita menggunakan sebuah musik yang dilindungi hak cipta, maka kita tidak akan bisa memonetasi video kita di YouTube untuk bisa menghasilkan uang dari iklan di YouTube.

Solusinya, gunakanlah musik yang memang dibuat secara gratis dan juga bebas dari klaim hak cipta (No Copyright Claim).

Penyedia Musik Gratis Bebas Copyright

Langsung saja, berikut ini adalah beberapa penyedia lagu dan musik populer yang dapat kita download secara gratis untuk kita gunakan pada video kita.

YouTube Audio Library

YouTube secara resmi menyediakan banyak pilihan lagu dan musik yang bisa kita gunakan secara gratis untuk video kita.

Selain musik, YouTube Audio Library juga menyediakan beberapa pilihan efek suara (sound effect).

Kita bebas mendownload filenya di YouTube Audio Library untuk kita gunakan. Beberapa di antaranya bahkan tidak mengharuskan kita untuk mencantumkan credit siapa penciptanya.

Hanya saja, karena sudah terlalu umum bagi para YouTuber, kemungkinan video Anda nantinya juga akan memiliki musik yang sama dengan konten video dari YouTuber lain.

Tertarik ingin mencoba? Kunjungi YouTube Audio Library.

Channel YouTube: Audio Library

Ada sebuah channel di YouTube dengan nama Audio Library.

Namun ini tidak ada kaitannya dengan pihak YouTube. Hanya saja, ada kemiripan nama saja dengan yang sudah kita bahas di atas.

Channel YouTube Audio Library ini menampilkan beragam karya musik yang selalu update dari berbagai musisi dunia.

Kebanyakan adalah jenis musik instrumental.

Semua lagu dan musik yang ada di channel ini bisa kita download secara gratis. Namun kita harus mencantumkan credit ke pembuatnya. Setiap musiknya sudah mereka tuliskan informasi credit, kita hanya tinggal copy paste saja.

Tertarik untuk mencobanya? Kunjungi Channel Audio Library.

Channel YouTube: Vlog No Copyright Music

Sama seperti di atas. Channel Vlog No Copyright juga menyediakan beragam musik bebas copyright yang selalu update.

Kita bisa mendapatkannya secara gratis, namun dengan syarat harus mencantumkan credit ke pembuatnya di deskripsi video kita.

Informasi credit yang perlu kita cantumkan sudah disediakan oleh mereka. Kita hanya tinggal copy paste saja di deskripsi video kita nantinya.

Tertarik untuk mencobanya? Kunjungi Channel Vlog No Copyright Music.

Channel YouTube: NoCopyrightSounds [NCS]

Mayoritas YouTuber mungkin sudah tidak asing lagi dengan channel NoCopyrightSounds. Channel ini sudah cukup populer karena memiliki 25 Juta lebih subscriber.

NCS menyediakan beragam musik yang bebas copyright untuk kita gunakan.

Syaratnya, kita harus mencantumkan credit ke pembuatnya. Kita hanya tinggal copy paste saja informasi yang mereka berikan ke deskripsi video kita.

Tertarik untuk mencobanya? Kunjungi Channel NoCopyrightSounds.

Penutup

Nah, itu dia rekomendasi penyedia musik gratis terbaik yang bebas copyright untuk YouTube.

Mereka selalu update dengan beragam genre musik dari para musisi dunia.

Kita tinggal subscribe saja ke channel mereka dan mengaktifkan notifikasinya. Dengan begitu ketika ada musik ataupun lagu terbaru yang dirilis, kita bisa langsung mengetahuinya saat itu juga.

Follow:
Follow us on Instagram: @Teksnologi
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *