🆕 Digital Art Release: Stand With Palestine 💔 🇵🇸  – Lihat di sini

Trust Wallet Browser Extension, Dompet Kripto Versi PC

Aji Zakaria

Salah satu dompet kripto terpopuler di dunia, yaitu Trust Wallet yang sebelumnya hanya tersedia sebagai aplikasi mobile di perangkat Android dan iOS, kini tersedia untuk pengguna PC/Laptop.

Sekarang para Bitcoin cs bisa menginstall aplikasi Trust Wallet sebagai extension di web browser seperti Google Chrome, Microsoft Edge, Opera, Brave, Vivaldi maupun semua jenis browser berbasis Chromium lainnya.

Sebelum Trust Wallet hadir di PC, pengguna kripto umumnya sudah lebih familiar menggunakan extension dari MetaMask Wallet untuk menyimpan aset kripto.

Namun dengan hadirnya Trust Wallet sebagai browser extension bagi pengguna PC, ini semakin menegaskan bahwa Trust Wallet merupakan pesaing berat bagi MetaMask saat ini.

Fitur-fitur Trust Wallet Chrome Browser Extension

Berikut ini beberapa fitur dari Trust Wallet yang juga mirip dengan pesaingnya MetaMask

Simpan, Kirim dan Terima Kripto

Sebagai mana dompet kripto pada umumnya, Trust Wallet dapat digunakan untuk menyimpan, mengirim dan menerima aset kripto sama halnya dengan MetaMask Wallet.

Selain itu pengguna juga bisa melakukan swap token seperti halnya decentralized exchange.

Mendukung hingga lebih dari 8 juta token kripto termasuk beberapa koin kripto populer dengan blockchain-nya sendiri seperti Ethereum, Solana, Polygon Matic, BNB, dan Avalanche.

Multi-chain Wallet

Trust Wallet juga mendukung multi-chain support untuk jaringan/network blockchain populer seperti Ethereum, Solana, dan semua EVM chain seperti Polygon, Avalanche, serta Binance Smart Chain.

Pengguna juga bisa menambahkan jaringan blockchain lain melalui fitur Add Custom Network dengan memasukkan RPC dan token ID secara manual.

Untuk saat ini Trust Wallet baru hanya mendukung custom chain dari EVM (Ethereum Virtual Machine).

Mendukung dApps dan Web3

Trust Wallet juga dapat terhubung dan terintegrasi dengan ribuan dApps dan Web3 seperti halnya MetaMask.

Sayangnya untuk saat ini dukungan dan integrasi untuk connect ke wallet dengan layanan pihak ketiga masih belum terlalu banyak bila dibandingkan dengan MetaMask yang memang sudah lebih dulu populer di PC.

Namun kedepannya Trust Wallet mungkin akan terus memperluas kerja samanya dengan pihak ketiga untuk memudahkan para penggunanya.

Trust Wallet vs MetaMask Wallet

Akankah para pengguna MetaMask beralih ke Trust Wallet?

Dari segi dukungan dan integrasi pihak ketiga, sejauh ini MetaMask masih lebih unggul karena sudah hadir lebih dulu di platform PC dibanding Trust Wallet. MetaMask cukup mudah untuk terhubung dengan berbagai platform decentralized finance (DeFi) dan marketplace NFT (non-fungible token).

Sedangkan karena Trust Wallet Browser Extension ini masih tergolong baru sehingga fitur dan integrasinya pun masih cukup terbatas. Seperti misalnya fitur pembelian kripto dengan kartu kredit/debit yang ada di smartphone tersebut masih belum tersedia bagi pengguna PC.

Namun kedepan pastinya developer dari Trust Wallet juga akan menghadirkan berbagai update dan perbaikan untuk versi browser extension tersebut.

Menurut kami, antara MetaMask dan Trust Wallet mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing. Kita bisa menginstall keduanya secara berdampingan di web browser sebagai alternatif untuk saling melengkapi.

Jadi dengan semakin banyaknya pilihan wallet yang tersedia maka yang paling diuntungkan sebenarnya adalah pengguna itu sendiri karena kita diberikan lebih banyak pilihan alternatif.

Follow:
Sharing tutorial digital art di Instagram: @ajizakaria
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *