🆕 Digital Art Release: Stand With Palestine 💔 🇵🇸  – Lihat di sini

Cara Mengukur Detak Jantung dengan Aplikasi Smartphone

Teksnologi

Jika kamu ingin mengukur detak jantung, kamu bisa melakukannya tanpa perlu membeli alat pengukur detak jantung. Cukup hanya dengan mengandalkan smartphone Android kamu,  kamu pun akan bisa mengetahuinya.

Hal ini sangat berguna untuk mengecek kondisi kesehatan jantung kamu. Karena kamu bisa mengetahui bagaimana denyut jantung kamu sesaat sebelum tidur, bangun tidur, ataupun sebelum dan sesudah melakukan kegiatan olahraga.

Bagaimana Cara Kerjanya?

Alat pengukur jantung biasanya menggunakan sensor khusus pembaca denyut jantung. Yakni impuls cahaya dipancarkan ke jari kamu, maka cahaya yang dipantulkan diukur oleh sensor terpisah, dan data ini diinterpretasikan sebagai denyut jantung kamu.

Dan cara kerja sensor seperti ini sebetulnya sudah dimiliki oleh banyak smartphone Android saat ini. Metodenya sederhana, yaitu dengan mengandalkan kamera smartphone beserta lampu LED Flashnya. Sehingga hanya perlu perangkat lunak yang tepat untuk menafsirkan data yang dapat dikumpulkan.

3 Aplikasi Pengukur Denyut Jantung di Smartphone Android

Ada beberapa aplikasi yang dibuat khusus untuk membaca denyut jantung dengan metode seperti yang sudah kami jelaskan diatas. Penasaran? Simak videonya berikut ini:

Ada 3 aplikasi pengukur detak jantung yang bisa digunakan di smartphone Android. Syaratnya, harus punya kamera yang dilengkapi dengan lampu LED Flash dan sudah menginstall aplikasi tersebut. Aplikasi ini terbilang cukup akurat dalam menghitung detak/denyut jantung kamu.

#1: Instant Heart Rate

Aplikasi pertama dalam list kami ini bernama “Instant Heart Rate“. Aplikasi ini tersedia gratis di Google Play Store. Mereka mengklaim perhitungan dari aplikasi ini relatif akurat. Selain itu, hasil perhitungan juga dapat di sinkronisasikan ke layanan Google Fit.

instant-heart-rate-google-playstore-android

Ketika pertama kali menjalankan aplikasi ini, kamu akan dipandu dengan tutorial singkat. Namun secara umum cara kerjanya masih sama dengan aplikasi lain yang sejenis. Kamu hanya perlu menempatkan satu jari kamu tepat diatas kamera belakang smartphone kamu hingga menutup lensa kamera. Dan pastikan juga jari kamu sudah tersorot lampu LED Flash yang sudah secara otomatis menyala.

Selanjutnya, tekan tombol “Measure”, maka aplikasi akan bekerja membaca denyut jantung kamu dalam waktu sekitar 15 detik. Ketika sudah selesai, informasi akan ditampilkan.

instant-heart-rate-android-app-interface

Hasil dari perhitungan ini juga dapat dishare ke beberapa layanan yang lain.

#2: Runtastic Heart Rate

Alternatif kedua adalah aplikasi bernama “Runtastic Heart Rate“. Aplikasi ini juga dapat terintegrasi dengan aplikasi Runtastic lain dengan kategori yang masih terkait.

runtastic-heart-rate-google-playstore-android

Namun, aplikasi ini hanya membolehkan maksimal 3 kali penggunaan saja perharinya jika kamu tidak berlangganan layanan berbayarnya.

runtastic-heart-rate-android-app-interface

Namun sayangnya dalam beberapa pengujian yang sudah kami lakukan, ternyata aplikasi ini tidak selalu bekerja maksimal dalam proses perhitungan. Di beberapa perangkat yang berbeda bahkan tidak dapat bekerja sama sekali. Entah apa penyebabnya, padahal ketika mencoba aplikasi yang pertama #1, sangat mudah dilakukan.

#3: Cardiograph

Aplikasi nomor 3 inilah yang menurut kami paling keren. Tampilannya yang clean juga semakin menarik dengan adanya suara setiap kali denyut atau detak jantung terdeteksi. Jadi terkesan seperti pakai alat yang ada di rumah sakit. 🙂

cardiograph-heart-rate-google-playstore-android

Cara kerjanya masih sama seperti kedua aplikasi diatas. Namun bedanya, Cardiograph menampilkan data perhitungan secara realtime (berjalan terus menerus selama jari kamu menempel dibagian lensa kamera).

cardiograph-heart-rate-android-app-interface

Penutup

Itu dia 3 aplikasi Android yang dapat digunakan untuk menghitung detak jantung seseorang. Penggunaan aplikasi tersebut hanya sebagai alternatif, karena tentu saja smartphone bukanlah sebagai alat medis. Walau perhitungannya relatif akurat, akan tetapi tidak disarankan untuk dijadikan sebagai acuan utama dalam membuat keputusan “hidup atau mati”. Gunakan hanya sebagai alat perkiraan kesehatan tambahan saja.

Follow:
Follow us on Instagram: @Teksnologi
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *